Bangkok secara tradisional dikenal dengan nama Krung Thep di antara warga lokal, Bangkok merupakan kota modern dengan gedung bertingkat dan lokasi bersejarah. Sebagai ibu kota Negeri Siam, kota ini memberikan macam pesona bagi wisatawan yang berkunjung. Tak heran, Bangkok pun menjadi salah satu tujuan wisata paling banyak diminati pelancong asal Indonesia.
Menyimpan banyak temple mempesona serta patung Buddha di banyak lokasi, Bangkok juga terkenal akan wisata belanja murah, wisata kuliner, serta aneka pertunjukan yang menarik bagi wisatawan mancanegara.
Berikut adalah 5 Objek wisata yang wajib dikunjungi saat berwisata ke Bangkok
1. Sungai Chao Praya
Wisata di sungai Chao Phraya merupakan pilihan yang tepat bagi anda yang sedang berjalan-jalan ke kota Bangkok di Negara gajah putih ini. Sungai Chao Phyraya merupakan Sungai yang sangat terkenal mampu menggambarkan keseluruhan kehidupan yang ada di kota Bangkok. Di tepian sungai, terlihat jelas bangunan-bangunan modern ala Eropa pada abad ke-19, namun pada sisi lain terlihat beberapa sampan kayu tempat orang berjualan makanan-makanan keil bagi Para Pekerja sungai. Banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi melalui sungai ini. Diantaranya adalah Wat Pho, Grand Palace lain sebagainya.
Chao-Phraya-River
Sungai Chao Phraya adalah tempat wisata yang harus dikunjungi para wisatawan yang sedang berlibur di kota Bangkok, Thailand. Kenapa? karena Sungai Chao Phraya merupakan sungai utama di Thailand dengan panjang sekitar 372 kilometer. Sungai Chao Phraya ini memiliki endapan aluvial yang rendah dan menyebar ke seluruh daratan Thailand yakni dari kota paling utara hingga ke selatan. Banyak para wisatawan mancanegara yang menempatkan sungai Chao Phraya ini sebagai salah satu jalur terpenting dalam merangkum tempat-tempat wisata yang indah saat berada di Bangkok.
Sungai yang dulunya dikenal sebagai Mae Nam Chao Phraya dalam bahasa Thai, Mae berarti “ibu” dan Nam berarti “air”, sedangkan nama Chao Phraya diambil dari julukan sungai ini di masa lampau yakni Chao P’ia, sebuah nama yang membuktikan bahwa sungai ini adalah sungai utama pada masa Kerajaan Siam. Adapun dalam media bahasa Inggris di Thailand, nama Sungai Chao Phraya sering diartikan sebagai “The River of Kings”.
Di sungai Chao Phraya ini pengelola transportasi di percayai kepada perusahaan resmi bernama Chao Phraya Express, perusahaan ini telah mengoperasikan 5 jenis kapal publik. Masing-masing di cirikan dengan berbagai warna, yaitu kuning, biru, merah, hijau, dan oranye. Warna ini bisa dilihat di bendera yang ada di bagian buritan kapal. kapal-kapal ini berhenti di 34 dermaga pada saat jam kerja. Dan hanya kapal dengan bendera oranye yang beroperasi terus menerus dengan harga sekitar 15 baht per penumpang. Sedang kapal dengan warna bendera lain beroperasi hanya pada jam 06.00 kemudian dilanjutkan kembali pada jam 16.00.
2. Grand Palace
The Grand Palace merupakan landmark salah satu tempat yang populer dan wajib dikunjungi bagi wisatawan lakukan perjalanan wisata di Bangkok, Thailand.
Jika berkunjung ke Thailand, tentu banyak sekali menemukan kuil sebagai tempat ibadah umat Budha. Negeri yang mendapat julukan “Gajah Putih” ini memiliki banyak sekali ditemukan pagoda. Karena itulah Thailand disebuh “Negeri Seribu Pagoda”.
Namun pada liburan di Bangkok kali ini, Direktori Wisata bersama rombongan akan mengunjungi sebuah bangunan yang menjadi Landmark pusat Kota Bangkok di Thailand, yaitu Grand Palace.
Grand Palace Bangkok, Tempat Wisata Wajib Dikunjungi di Thailand
The Grand Palace Bangkok, Thailand
The Grand Palace merupakan bangunan tua yang memiliki berbagai peninggalan sejarah Thailand, dan menjadi salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi wisatawan baik lokal. maupun mancanegara.
Royal Grand Palace Bangkok ini merupakan bangunan bersejarah yang menjadi ikon sejarah negara Thailand. Hampir seluruh bangunan berwarna keemasan sehingga semakin menambah kemegahannya.
3. Wat Pho / Sleeping Buddha
Mayoritas warga Thailand beragama Buddha maka tak heran jika di sana banyak terdapat kuil-kuil Buddha yang megah. Kuil-kuil ini selain sebagai tempat beribadah juga menjadi obyek wisata khas Negara Thailand, khususnya Bangkok. Salah satu kuil Buddha yang terkenal di Bangkok yaitu Wat Pho. Kuil ini terkenal dengan patung Buddha raksasa yang berlapis emas. Patung ini mempunyai tinggi kurang lebih lima belas meter dan panjang sekitar empat puluh tiga meter. Uniknya patung Buddha ini dibuat dengan posisi berbaring dan tangan sang Buddha menyangga kepala. Karena patung Buddha yang khas ini, kuil ini disebut juga dengan nama Temple of The Reclining Buddha. Telapak kaki patung Buddha raksasa ini dihiasai dengan kerang mutiara, Rangkaiannya terdiri dari 108 panel yang menggambarkan ciri agung seorang Buddha. Kuil ini sangat cantik karena dihiasai dengan lukisan-lukisan yang indah.
Wat Pho merupakan kuil terbesar dan tertua yang ada di Thailand. Kuil ini mulai dibangun pada tahun 1788. Dahulu kuil ini merupakan tempat pendidikan pengobatan tradisional ala Thailand yang masih ada dan lestari hingga kini. Kemudian pada masa pemerintahan Raja Rama III kuil ini mengalami pemugaran. Komplek kuil terdiri dari dua bagian yaitu area utara dan selatan. Di sebelah area utara terdapat patung Buddha raksasa dan tempat pendidikan pijat tradisional Thai. Sedangkan di area selatan terdapat Tukgawee yaitu Biara tempat tinggal dan belajar para biksu. Di bagian luar kuil terdapat bangunan Chedi atau stupa yang berjumlah 91 buah, empat vihara dan satu tempat yang menjadi pusat tempat suci.
Di sekeliling kompleks terdapat enam belas gerbang yang dijaga oleh sebuah batu dengan ukiran khas dari China yang berukuran cukup besar. Di sepanjang koridor terdapat 108 mangkok perunggu yang melambangkan karakter Buddha. Uniknya Anda bisa menjatuhkan beberapa buah koin ke dalam mangkok tersebut. Sebagian orang percaya bahwa hal tersebut bisa mendatangkan keberuntungkan, namun ada juga yang memberi koin sebagai sumbangan kepada para biarawan yang merawat kuil. Meskipun kuil ini adalah tempat wisata, namun banyak juga warga Thailand yang datang untuk beribadah. Untuk itu jika Anda mengunjungi kuil ini usahakan tidak berbuat gaduh dan mengganggu pengunjung lainnya.
4. Wat Arun
Kuil Wat Arun adalah destinasi wisata wajib di kunjungi ketika melancong di Kota Bangkok, Thailand.
Kuil Wat Arun berada di pinggir Sungai Chaophraya. Bahkan, sata berada di atas kapal, bangunan tersebut sudah tampak dan memancing para turis untuk datang mengunjungi.
Saat kami berkunjung ke tempat tersebut, kuil Wat Arun sedang dalam masa renovasi. Terlihat sejumlah pekerja sedang naik ke atas kuil. Mereka memasang dan memperbaiki sisi candi. Namun demikian, aktifitas tersebut tidak mengganggu para turis yang akan masuk ke dalam kuil tersebut.
Kuil Wat Arun ini memiliki tinggi 67 Meter yang dibangun pada 179 tahun lalu oleh Raja Prak Nang Klao atau Rama II. Kuil ini hampir mirip dengan bangunan candi Prambanan, Jawa Tengah. Hanya saja, struktur bangunannya terbuat dari keramik yang ditata dengan baik. Di kuil Wat Arun ini dikelilingi patung mirip dewa Hanuman dalam legenda pewayangan Jawa.
Struktur bangunan Kuil Wat Arun yang terbuat dari keramik ini bermula dari perjalanan kapal pengangkut kaca dan keramik dihantam badai. Hingga, sejumlah keramik yang dimuat di kapal tersebut pecah.
5. Chatuchak Weekend Market
Pasar Chatuchak ini merupakan pasar terbesar di seluruh Thailand. Namun pasar ini lebih terkenal dengan sebutan Chatuchak Weekend Market karena sebagian besar toko hanya buka ketika weekend. Di pasar ini terdapat lebih dari 15.000 toko yang menjual berbagai barang mulai dari pakaian, souvenir, makanan, dsb. Saking besarnya pasar ini, wilayahnya pun terbagi menjadi 30 sektor. Namun kalian tak perlu khawatir kesasar karena terdapat peta di beberapa titik di pasar atau kalian juga bisa mendownload petanya melalui aplikasi di HP. Nama aplikasinya yakni Chatuchak Guide yang tersedia di Android maupun iOS.
Lokasi dan Jam Buka Chatuchak Weekend Market, Bangkok, Thailand
Pasar Chatuchak ini terletak di Distrik Chatuchak yang terletak di tengah kota Bangkok. Berjarak sekitar 32 km dari Bandara Internasional Bangkok, membutuhkan waktu 1 jam 30 menit berkendara untuk menuju pasar ini. Pasar ini letaknya juga berdekatan dengan JJ Mall, Children’s Discover museum, dan Queen Sirikit Park. Untuk hari dan jam bukanya sendiri pasar berbeda setiap harinya.
Itulah beberapa objek wisata yang wajib dikunjungi selama liburan ke Bangkok.
Ada banyak travelk agent yang menawarakan berbagai paket wisata ke Thailand atau Bangkok, salah satunya adalah Tourpedia. Bagi yang berminat untuk mendapatkan paket tour bangkok atau paket tour ke Thailand dengan harga murah, bisa mengunjungi web : www.paketwisataliburan.com atau https://paketwisataliburan.com/tour/pakettourbangkok/